Penyanyi kondang Krisdayanti menceritakan masa kecil Aurel Hermansyah ketika sang anak baru lahir ke dunia.
Sambil menggendong Baby Ameena, Krisdayanti mengingat bagaimana Aurel Hermansyah seringkali mengikuti dirinya bekerja.
Ketika ibunda dari Ameena itu lahir, Krisdayanti sudah mempersiapkan baby sitter lebih dulu yang nantinya membantu dirinya menjaga Aurel Hermansyah.
“Dari dua bulan sebelum lahiran itu, Ipah (nama baby sitter Aurel Hermansyah) udah ada kayak mbak-mbak di sini,” katanya mengungkapkan.
Aurel Hermansyah lahir pada 10 Juli 1998, pada tahun yang sama, Krisdayanti tengah disibukkan oleh syuting sinetron berjudul Doaku Harapanku.
Krisdayanti berperan sebagai Anisa dan sekaligus mengisi lagu pembuka untuk sinetron tersebut.
Kesibukan Krisdayanti mengharuskan ia membawa Aurel Hermansyah untuk mengikutinya bekerja. Bahkan kawasan Puncak, Bogor, Jawa Barat, menjadi saksi masa kecil ibunda Baby Ameena tersebut.
“Jadi dibawa terus ke Puncak, jadi hiburannya Aurel waktu kecil itu ke Taman Safari,” kata nenek Baby Ameena tersebut.
Rupanya, Aurel Hermansyah bahkan bisa berada di tempat syuting selama 18 jam dalam sehari.
“Jaman dulu kan sinetron baru awal-awalnya syutingnya setiap hari itu loh karena karena tayangnya stripping, jadi Aurel anak sinetron tuh,” kata Krisdayanti.
Berbeda dengan sang adik, Azriel Akbar Hermansyah,, Aurel Hermansyah menyukai tempat yang ramai.
Hal tersebut dikarenakan kebiasaan yang ia jalani saat kecil menemani Krisdayanti bekerja.
“Jadi kayak ke Malaysia sebulan, ikut promosi, ikut lomba, sampai ke atas panggung lah kalau Aurel tuh,” ujarnya, sebagaimana dikutip Pikiran-Rakyat.com dari kanal YouTube AH.
Krisdayanti bernostalgia mengingat masa-masa kala dirinya baru saja melahirkan Aurel Hermansyah. Ia tak menyangka sang anak saat ini sudah memberinya cucu
Tidak ada komentar